Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

5 Cara Anti MAGER Atau Mental Block Dan Kembali Bersemangat Dalam Bekerja

5 Cara Anti MAGER Atau Mental Block Dan Kembali Bersemangat Dalam Bekerja

Mager nih? Males gerak, atau kehilangan semangat untuk beraktivitas dan bekerja. Pastinya pernah kita alami dalam kehidupan ini. Jika anda seorang pelajar? Ada sebuah keadaan dimana rasa malas akan menghampiri. 

Banyak faktor yang mempengaruhi seseorang menjadi males gerak yang merupakan tanda dari MENTAL BLOCK? Apa itu? Mental Block jika dimaknai secara pengertian Bahasa Indonesia adalah sebuah keadaan kelelahan Mental/Jiwa.

Salah satu tokoh terkenal yang menyampaikan tentang mental Block adalah seorang penulis dan motivator bernama TONY ROBBINS. Menurutnya ada lima cara agar seseorang bisa kembali pada performa terbaiknya ketika dilanda Mental Block/Kelelahan mental berakibat diri anda menjadi Mager.


1. Menenangkan Diri secara Jasmani dan rohani

2. Memprioritaskan Pekerjaan atau kegiatan yang lebih mudah

3. Refreshing Susana

4. Berinteraksi Dengan Orang Sekitar

5. Melakukan Literasi Bebas

Berdasarkan Lima hal di atas. Izinkan saya memberi penjelasan sederhana untuk dapat anda pahami dan kita sama-sama lakukan untuk menjadi Individu yang terus berkarya dan menjadi Individu yang produktif.

Menenangkan Diri Secara Jasmani dan Rohani.

Cara pertama ini adalah saat kita menyadari dengan sesadar-sadarnya akan sebuah keadaan dan waktu. Saat diri sudah sulit untuk berkonsentrasi atau bingung dalam melakukan sesuatu. artinya yang dibutuhkan adalah kita tenangkan diri dimulai dengan mengistirahatkan Tubuh dari beragam rutinitas lalu Jiwa kita ikut ditenangkan untuk berhenti memikirkan hal-hal yang belum tercapai atau belum dapat diwujudkan.

memaksakan diri akan berdampak pada Mental atau jiwa yang semakin lelah dan bisa berakibat buruk dalam mewujudkan capaian yang ingin diwujudkan. Sadari keterbatasan yang ada pada diri. Bahagiakan diri atas apa yang telah dicapai. Susun kembali rencana-rencana besar anda untuk mewujudkan mimpi. Berhenti menyalahkan diri sendiri apalagi orang lain dan keadaan.

Saat itu semua anda lakukan. Anda akan siap Dan bersemangat dalam aktivitas dan bekerja.

Memprioritaskan Pekerjaan atau kegiatan yang lebih mudah.

Hidup adalah Pilihan dan begitu juga Apa yang harus anda lakukan. lakukanlah apa yang bisa anda lakukan. Mulailah dari hal-hal sederhana. Seperti membuat rutinitas kegiatan harian. Bisa dibilang Hidup dalam keteraturan. Karena anda yang memiliki hak untuk mengatur kehidupan anda menjadi lebih baik.

Mulailah memilih melakukan hal hal yang mudah dan dapat diselesaikan dengan baik. Lalu naikan tingkatan untuk melakukan hal-hal yang lebih sulit dari sebelumnya. Dibutuhkan Keberanian dan Kepercayaan diri. Bentuk lah itu semua dan anda akan meraih apa yang anda rencanakan.

Refreshing suasana

Saat anda mengalami Mental Block. Mungkin saat itu anda sudah mengalami kejenuhan dalam aktivitas dan rutinitas yang biasa dilakukan dalam keseharian. Cobalah untuk mencari atau membuat susana baru dalam kehidupan anda. Bisa dimulai dengan mendengarkan musik atau menemukannya dalam kegiatan Beribadah sesuai keyakinan anda. 

Bisa juga anda pergi kesebuah tempat atau mencoba menikmati makanan yang anda sukai. Apapun itu cobalah hal baru yang belum pernah dilakukan atau lakukanlah hal yang paling anda sukai untuk mengembalikan diri dari Mental Block dan bersemangat dalam Bekerja atau beraktivitas.

Berinteraksi dengan Orang sekitar

Mental Block atau Kelelahan mental yang merupakan sebuah keadaan dalam jiwa anda perlu segera di obati. Salah satu caranya adalah mencoba untuk berbagi pada orang lain. Carilah orang yang tepat. Bisa jadi Keluarga, Pasangan, Teman atau orang yang peduli dengan diri dan keadaan anda.

Siapapun orangnya cobalah untuk menikmati kehidupan dengan melepaskan semua hal yang membuat diri anda mengalami kelelahan Jiwa. Memang terkadang kita tidak akan menemukan solusi dalam berinteraksi. Namun, saat diri berinteraksi saat itulah anda sudah menemukan kepercayaan diri yang merupakan anda berhasil mengobati diri dari keadaan mental Block.

Melakukan Literasi Bebas

Poin terakhir dan penutup ini sering tidak disadari bisa kita lakukan untuk mengatasi keadaan mental Block. Cobalah untuk menuliskan apa saja yang ingin ditulis. Coba juga membaca bacaan yang bisa memperkaya pengetahuan dan Literasi yang memotivasi diri. 

Pilihlah kegiatan literasi yang paling anda bisa lakukan dan lakukan lah. Lepaskan diri dari pikiran-pikiran yang menggangu keadaan jiwa anda. Cobalah dan anda akan menemukan hal baik dan mempositifkan diri untuk kembali bersemangat dalam kehidupan dan dalam beraktivitas, Serta bekerja.

Semoga Bacaan dan informasi ini bermanfaat untuk anda yang lagi MAGER atau istilahnya Mental block atau kelelahan mental. Jika anda menemukan cara lain. Lakukanlah dan ingat hal tersebut merupakan hal yang tidak berakibat buruk di kemudian hari. Menjadikan diri lebih baik dari waktu sebelumnya.

Terima Kasih

Penulis

Halley Kawistoro.



Halley Kawistoro
Halley Kawistoro Seorang Tenaga Pengajar di Sekolah Menengah Pertama yang ingin menyalurkan kemampuan di bidang Menulis dan bermanfaat Bagi Orang Lain

Post a Comment for "5 Cara Anti MAGER Atau Mental Block Dan Kembali Bersemangat Dalam Bekerja"